Disiplin dalam Menulis

 

Belajar Menulis Gelombang 16

Resume 5 :

Waktu       : Rabu, 14 Oktober 2020
Pukul        : 19.00 - 20.00 WIB
Pemateri   :Sri Sugiasti (Bu Kanjeng)
Materi       : Tips Menulis

        Malam ini adalah pertemuan kelima dalam pelatihan menulis gelombang 16. Sebelum kelas dimulai saya menyiapkan berbagai peralatan tempur yang dibutuhkan dalam mengikuti kelas ini. Hp dan laptop yang full batteray, ditambah makanan dan minuman sebagai cemilan menikmati kelas online malam ini. 
        Tidak seperti pertemuan-pertemuan sebelumnya, dimana saya terkendala sinyal dalam mengikuti kelas. Malam ini walaupun cuacanya belum bisa berdamai dengan saya, namun sinyalnya sungguh bersahabat. Rasanya senang sekali, dapat mengikutinya secara langsung, apalagi ikut berpartisipasi dalam kelas online malam ini. Bagi sebagian orang mungkin ini hal yang biasa, namun bagi saya ini hal yang luar biasa. 
        Saya yang seorang pemula dalam menulis, dapat berpartisipasi secara langsung, itu adalah pencapaian luar biasa untuk diri saya. Selama ini saya selalu ragu dalam menulis, apalagi ikut berpartisipasi aktif. Rendahnya kepercayaan diri sayalah yang membuat itu terjadi. 
        Malam ini ketika sinyal di tempat saya mulai bersahabat, perlahan tanpa saya sadari kepercayaan saya untuk ikut berpartisipasi mulai muncul. Saat sesi tanya jawab akan dimulai, saya mulai mengajukan pertanyaan yang sudah bermunculan di benak saya. Saya begitu penasaran bagaimana bu Kanjeng dapat membagi waktunya dalam menulis di tengah sibuknya kegiatannya dalam bekerja ataupun dalam mengurus rumah tangga. 
        Saya selalu salut pada orang-orang dewasa yang mampu dalam mengatur waktunya untuk menulis. Mereka mampu mengalahkan rasa malasnya untuk menulis, dan menjadikan menulis sebagai bagian dari mereka.
            Tidak sedikit pula dari mereka yang dengan senang hati untuk membagikan ilmu bagaimana tata cara dalam menulis, tips menulis, serta disiplin dalam menulis, salah satunya pemateri kita malam ini, bu Kanjeng. Bu kanjeng menjelaskan tips dan trik dalam menulis. Berikut tips dan trik menjadi penulis ala bu Kanjeng dan sedikit modifikasi ala saya sendiri:
1. Banyak Membaca
        Dalam menulis kita membutuhkan ide untuk melahirkan sebuah tulisan. Ide-ide tersebut bisa kita dapatkan dengan rajin membaca. Membaca dapat memperluas wawasan dan meningkatkan daya analisis kita. Apabila kita rutin membaca, maka daya analisis kita dapat meningkat, yang akan berdampak pada kemampuan berpikir kita. Semakin kita sering berpikir, maka akan semakin banyak ide yang muncul. Sehingga saat kita ingin menulis, banyak ide yang muncul dan bisa kita tuangkan dalam tulisan.
 
2. Mencoba Menulis   
        Ini salah satu poin penting jika ingin menulis. Sebab jika kamu ingin menjadi penulis tetapi kamu malah melukis, maka kamu tidak dikenal sebagai penulis, namun kamu dikenal sebagai pelukis. Umpamanya jika kamu ingin menjadi seorang dokter, maka kuliahlah di bidang kesehatan. Jangan masuk kuliah hukum. Karena selamanya kamu tidak akan menjadi seorang dokter, kamu hanya bisa menjadi seorang pengacara, jaksa, ataupun hakim.
       Begitupula dengan menulis, jika kamu ingin menjadi penulis maka menulislah.     Cobalah mulai dengan satu katu, dua kata hingga jadi sebuah paragraf dan menjadi sebuah tulisan utuh. Tulislah semua yang kamu rasakan dan pikirkan. Bahkan jika kamu sedang tidak ada ide untuk menulis, maka tulislah cerita bahwa kamu sedang tidak ada ide.
 
        Jika kamu sudah mulai menulis, maka disiplinlah dalam menulis. Disiplinlah dengan apa yang kamu kerjakan agar hasilnya sesuai dengan yang kamu inginkan. Kedisiplinan dalam menulis sangat diperlukan agar kosa kata kita menjadi terasah, dan gaya penulisan kita semakin menarik. 
        Agar disiplin menulis bu Kanjeng juga memberikan tips dan triknya pada setiap peserta. Berikut tips dan trik agar disiplin menulis: (1) buatlah kerangka tulisan, agar tulisan yang kita buat memiliki arah dan target.  (2) Buat target, dalam menulis kamu perlu membuat target kapan tulisanmu akan selesai. Hal ini bertujuan sebagai pengingat bahwa ada tulisan yang harus dikerjakan dan diselesaikan. (3) Fokus, jika kamu ingin tulisanmu selesai, maka fokuslah dalam penyelesaiannya. Jangan menunda untuk menyelesaikan tulisanmu.
        Agar tulisanmu menjadi lebih menarik dan banyak yang membaca, kamu perlu menyiapkan judul yang menarik pula. Buatlah orang tertarik dengan ceritamu hanya dengan membaca judul tulisanmu. Dalam memilih judul yang menarik bu Kanjeng memberikan tipsnya yaitu: sesuaikan judul  dengan tema tulisan, kemudian buat judul yang mudah diingat dan membuat orang penasaran. Apabila judul mudah diingat dan membuat orang penasaran, maka tulisanmu akan banyak diminati dan dilirik oleh pembaca. 
           Menulis berarti menuangkan ide-ide yang ada dalam pikiran kita, menjadi sebuah tulisan. Untuk memunculkan ide-ide tersebut dapat kamu lakukan dengan banyak membaca buku, mengunjungi tempat-tempat wisata, dan bertukar pikiran dengan rekan-rekanmu. Hal ini bertujuan untuk merefreshing otakmu terhadap rutinitas yang kamu jalani.
         Kamu juga bisa mencari referensi dari berbagai media. Apalagi perkembangan teknologi informasi semakin pesat, semakin memudahkan kamu dalam mencari referensi untuk tulisanmu. Selain itu gunakanlah cara ATM (amati, tiru, dan modifikasi). Itu juga salah satu cara dalam memunculkan ide.
          Masih banyak tips dan trik yang diberikan oleh bu Kanjeng, banyak materi yang disajikan oleh bu Kanjeng untuk peserta menulis gelombang 16. Dimulai dari cara memenangkan lomba, cara mengirim tulisan ke media, dan cara agar membuat pembaca penasaran dengan tulisan kita. 
        Cara-cara tersebut yaitu dengan menyiapkan naskah dengan rapi, memperhatikan tata cara dan syarat-syarat yang diminta, melakukan editing sendiri setelah naskah diselesaikan, kemudian kirimlah sesuai jadwal yang ditentukan.
            Banyak jalan untuk menjadi seorang penulis sukses, yang terpenting teruslah melangkah dan jangan berhenti. Jadikanlah menulis sebagai kebutuhan bukan kewajiban.  
 
Menulis itu suatu keterampilan, bukan suatu bakat teruslah beristiqomah dalam menulis, biarkan tulisanmu menemui takdirnya ( Bu Kanjeng).
 

Sampai Jumpa di tulisan berikutnya. 
Salam Literasi





 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mengelola Blog bersama Mr. Bams

Trik menulis bagi pemula

Menulislah setiap hari